Jokowi Kumpulkan Menteri, Minta Selesaikan Soal Harga Obat Mahal
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Rabu (3/7/2024) mengumpulkan para menteri untuk membahas terkait harga obat di Indonesia yang semakin mahal. Para menteri itu pun diajak rapat terbatas (ratas) pada pagi tadi.