Rabu, 19 November 2025
Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Pati ikut mendukung larangan sound horeg di Bumi Mina Tani. Alasannya, sound horeg dinilai mempunyai mudharat lebih banyak daripada manfaat yang ditimbulkan.
Kapolresta Pati, AKBP Jaka Wahyudi menegaskan pihaknya tidak segan-segan menindak tegas bagi warga yang nekat melanggar larangan penggunaan sound horeg. Pihaknya siap menilang kendaraan yang mengangkut sound horeg.
Bupati Pati Sudewo dan Kapolresta Pati kompak melarang warga Bumi Mina Tani menggunakan sound horeg di acara karnaval maupun acara lainnya. Hal ini dilakukan untuk menjaga kenyamanan masyarakat umum.